OWNER PROFILE

owner_profile - Warung Mie Ayam Jamur "Mas Ipink" adalah salah satu dari sekian banyak warung mie ayam yang sukses mengembangkan usahanya di Indonesia khususnya di kota mojokerto. 

Warung Mie Ayam Jamur "Mas Ipink" dikenal memiliki rasa khas minyak bawangnya dan bumbu rempah - rempahnya yang kuat 


Pendiri sekaligus pemilik dari Warung Mie Ayam Jamur "Mas Ipink" adalah Muhammad Zainul Arifin. Pria kelahiran 12 januari 1986 di mojokerto ini sudah menekuni bisnis kuliner mie ayam jamur sejak tahun 2008 semasa masih jejaka dengan di bantu kedua orang tua dan adik-adiknya waktu itu. 


Perjalanan karier pria bersarung ini benar - benar dirintis dari nol ,yang notabene tidak ads background sama sekali di bidang kuliner. semenjak Madrasah Ibtidaiyah sampai Madrasah Aliyah dia menghabiskan waktunya di sebuah pondok pesantren Tahfidzul Quran di mojokerto sampai pada akhirnya pada tahun 2006 dia mendapat predikat "LULUS" dari pondok tersebut. Disitulah dia mulai meniti karir dari satu tempat ke tempat yang lain, dari mulai menjadi asisten tukang sepatu , jualan krupuk keliling dan dititipkan ke warung - warung. ikut teman jualan ikan  basah di pasar tanjung , jualan kelapa di pasar tanjung berangkat dari jam 00.00 pulangnya jam 9 pagi, menjadi tengkulak Jahe yang dia ambil langsung dari petani di wonosalam dan dia jual ke pasar tanjung ke esokan harinya. sampai akhirnya di terima disebuah minimarket terkenal di indonesia , pada akhirnya pada tahun 2008 akhir dia dihadapkan pada sebuah pilihan yg sulit yaitu tetap menjadi karyawan toko dengan posisi yang saat itu sudah aman (kepala toko) atau merintis dan memulai usaha sendiri dari 0.

Akhirnya dengan tekad dan keyakinan yang kuat , pria ini menetapkan keputusannya dengan mengundurkan diri dari minimarket tempat dia bekerja dan memulai merintis usaha mie ayam ini dengan di bantu orang tua dan kedua adik-adiknya. 


kedua orang tua nya sempat bingung dan meragukan kemampuannya dalam usahanya yang ini, karena kedua orang tua tidak pernah melihat dia bergelut dengan yang namanya masak - memasak. 


Ternyata dibalik kebolehannya dalam urusan memasak, ada sosok pria yang dengan tangan terbuka mau mengajari mas ipink sampai benar-benar mahir dalam meracik bumbu mie ayam. yang hingga kini santer di telinga masyarakat dengan sebutan 
Warung Mie Ayam Jamur "Mas Ipink"
diberi nama Warung Mie Ayam Jamur "Mas Ipink", karena nama panggilan akrabnya di kampung adalah ipink.



sampai pada tahun 2010 mas ipink memutuskan untuk melepas masa lajangnya dengan mempersunting gadis pujaannya dan alhamdulillah istri nya yang notabene pintar dalam urusan masak - memasak alhasil di raciklah mie ayam dengan variant jamur tiram , dan BOOM alhamdulillah menjadi icon warung miliknya sampai sekarang.


semoga kedua insan mas ipink dan istri menjadi pasangan yang SAKINAH, MAWADDAH WA ROHMAH , fiddini hattal akhiroh. amiiiin 


Dan kini mereka di karunia-i 2 orang putri yang membuat mereka harus lebih semangat dalam bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarga. 

dan yang tak kalah penting mereka berkomitmen agar kedepan usahanya ini  bisa lebih bermanfaat tidak hanya untuk keluarganya sajja tapi juga bermanfaat untuk masyrakat luas, bisa menciptakan lapangan pekerjaan seluas-luasnya. 
semoga niatan baik ini bisa terkabul dan mendapat ridho dari Alloh SWT.



WASSALAM





Tidak ada komentar:

Posting Komentar